KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas tengah berupaya menahan kejatuhan lebih lanjut. Setelah ditutup turun ke US$ 1.284,70 per ons troi pada perdagangan kemarin, harga emas untuk pengiriman April 2019 di Commodity Exchange hari ini naik 0,23% ke US$ 1.287,70 per ons troi. Harga emas hari ini menguat setelah turun dalam tujuh hari berturut-turut hingga kemarin. Harga emas bergerak di bawah level US$ 1.300 per ons troi sejak Jumat pekan lalu. "Jika ada kesepakatan dagang antara Amerika Serikat (AS) dan China, maka akan ada potensi naik pada pasar saham dan kenaikan harga emas berakhir," kata Walter Pehowich, executive vice president of investment services Dillon Gage Metals kepada Reuters.
Harga emas menguat setelah aksi jual tujuh hari sebelumnya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas tengah berupaya menahan kejatuhan lebih lanjut. Setelah ditutup turun ke US$ 1.284,70 per ons troi pada perdagangan kemarin, harga emas untuk pengiriman April 2019 di Commodity Exchange hari ini naik 0,23% ke US$ 1.287,70 per ons troi. Harga emas hari ini menguat setelah turun dalam tujuh hari berturut-turut hingga kemarin. Harga emas bergerak di bawah level US$ 1.300 per ons troi sejak Jumat pekan lalu. "Jika ada kesepakatan dagang antara Amerika Serikat (AS) dan China, maka akan ada potensi naik pada pasar saham dan kenaikan harga emas berakhir," kata Walter Pehowich, executive vice president of investment services Dillon Gage Metals kepada Reuters.