KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Meski terdepak turun mendekati US$ 1.300 per ons troi, harga emas masih berupaya bangkit. Senin (7/5) pukul 7.50 WIB, harga emas untuk pengiriman Juni 2018 di Commodity Exchange naik 0,17% ke level US$ 1.317 per ons troi. Harga emas naik dalam tiga hari perdagangan berturut-turut dari level terendah sepajang tahun 2018 yang terjadi Rabu pekan lalu. Harga emas terus turun ke US$ 1.305,60 per ons troi Rabu lalu. Harga emas pekan lalu merupakan level terendah tahun 2018. Harga emas hari ini pun masih lebih rendah jika dibandingkan dengan harga rata-rata sepanjang 2018 yang ada di US$ 1.335,96 per ons troi.
Harga emas merambat naik setelah mencetak rekor terendah 2018
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Meski terdepak turun mendekati US$ 1.300 per ons troi, harga emas masih berupaya bangkit. Senin (7/5) pukul 7.50 WIB, harga emas untuk pengiriman Juni 2018 di Commodity Exchange naik 0,17% ke level US$ 1.317 per ons troi. Harga emas naik dalam tiga hari perdagangan berturut-turut dari level terendah sepajang tahun 2018 yang terjadi Rabu pekan lalu. Harga emas terus turun ke US$ 1.305,60 per ons troi Rabu lalu. Harga emas pekan lalu merupakan level terendah tahun 2018. Harga emas hari ini pun masih lebih rendah jika dibandingkan dengan harga rata-rata sepanjang 2018 yang ada di US$ 1.335,96 per ons troi.