KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas naik tipis pada perdagangan singkat untuk sambut liburan Natal, Kamis (24/12). Dolar Amerika Serikat (AS) tetap lebih rendah setelah Inggris mencapai kesepakatan perdagangan dengan Uni Eropa, meskipun kenaikan harga emas dibatasi oleh peningkatan minat aset risiko. Melansir Reuters, harga emas spot naik 0,3% menjadi US$ 1.877,41 per ons troi. Harga emas berjangka AS naik 0,2% menjadi US$ 1.882,10. "Faktor pendukung untuk pasar emas termasuk indeks dolar AS yang lebih lemah selama beberapa hari terakhir setelah kenaikan awal pekan ini," kata analis senior Kitco Metals Jim Wyckoff.
Harga emas naik tipis sambut liburan Natal, dolar yang lemah pasca kesepakatan Brexit
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas naik tipis pada perdagangan singkat untuk sambut liburan Natal, Kamis (24/12). Dolar Amerika Serikat (AS) tetap lebih rendah setelah Inggris mencapai kesepakatan perdagangan dengan Uni Eropa, meskipun kenaikan harga emas dibatasi oleh peningkatan minat aset risiko. Melansir Reuters, harga emas spot naik 0,3% menjadi US$ 1.877,41 per ons troi. Harga emas berjangka AS naik 0,2% menjadi US$ 1.882,10. "Faktor pendukung untuk pasar emas termasuk indeks dolar AS yang lebih lemah selama beberapa hari terakhir setelah kenaikan awal pekan ini," kata analis senior Kitco Metals Jim Wyckoff.