Harga Emas Spot Bangkit Sore Ini Setelah Anjlok 3%



MOMSMONEY.ID - Harga emas spot naik setelah anjlok cukup dalam di akhir pekan lalu. Mengutip Bloomberg, Senin (10/6), harga emas spot naik 0,05% ke US$ 2.294 per ons troi. 

Sebelumnya pada Jumat (7/6), harga emas anjlok 3,46% ke US$ 2.293 per ons troi. 

Berdasarkan Monex Investindo Futures, Senin (10/6), harga emas sempat anjlok karena bank sentral China (PBoC) dilaporkan tidak lagi membeli emas sebagai cadangan devisa pada Mei, setelah negari panda tersebut memborong 18 bulan beruntun dengan total 319 ton.


Baca Juga: Harga Emas Antam Naik Rp 1.000 Hari Ini 10 Juni

Selain itu, sentimen negatif juga datang dari rilis data  non-farm payrolls (NFP) Amerika Serikat yang lebih tinggi dari perkiraan. Hal ini membuat probabilitas pemangkasan suku bunga The Fed di September kembali meredup. 

Referensi teknikal: sell selama di bawah 2.316,00

  • Resistance 1 : 2.316,00
  • Resistance 2 : 2.326,00
  • Support 1 : 2.282,00
  • Support 2 : 2.270,00
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Danielisa Putriadita