MOMSMONEY.ID - Harga emas spot yang sempat menguat kemarin, kini berpotensi berbalik turun. Mengutip Bloomberg, Senin (27/5), harga emas spot ditutup menguat ke US$ 2.351 per ons troi. Riset Monex Investindo Futures mengatakan harga emas spot naik karena indeks dollar AS terkoreksi. Selain itu, pelaku pasar juga menanti rilis data inflasi personal consumption expenditure (PCE) Amerika Serikat pekan ini. Data tersebut bisa memberikan gambaran kapan The Fed akan memangkas suku bunganya. Hal tersebut memicu aksi beli setelah mengalami penurunan sepanjang pekan lalu.
- Resistance 1 : 2.362,00
- Resistance 2 : 2.367,50
- Support 1 : 2.337,90
- Support 2 : 2.333,00