KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. Harga emas melemah pada perdagangan hari ini seiring data awal yang menunjukkan inflasi Amerika Serikat (AS) lebih tinggi dan mendorong rebound ekonomi. Hal ini mendukung kenaikan yield USTreasury, yang akhirnya membebani harga komoditas safe haven. Senin (12/4) pukul 08.45 WIB, harga emas spot turun 0,2% menjadi US$ 1.740,57 per ons troi. Sementara itu, harga emas berjangka AS masih stabil di level $ 1.743,70 per ons troi. Seperti diketahui, yield US Treasury naik pada akhir pekan lalu usai hasil yang lebih tinggi dari data harga produsen bulan Maret. Ini menunjukkan inflasi telah meningkat. Ini jadi data terbaru yang menunjukkan bahwa AS berada di jalan yang mantap menuju pemulihan ekonomi dari pandemi Covid-19.
Harga emas spot melemah ke US$ 1.740 per ons troi pada pagi ini (12/4)
KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. Harga emas melemah pada perdagangan hari ini seiring data awal yang menunjukkan inflasi Amerika Serikat (AS) lebih tinggi dan mendorong rebound ekonomi. Hal ini mendukung kenaikan yield USTreasury, yang akhirnya membebani harga komoditas safe haven. Senin (12/4) pukul 08.45 WIB, harga emas spot turun 0,2% menjadi US$ 1.740,57 per ons troi. Sementara itu, harga emas berjangka AS masih stabil di level $ 1.743,70 per ons troi. Seperti diketahui, yield US Treasury naik pada akhir pekan lalu usai hasil yang lebih tinggi dari data harga produsen bulan Maret. Ini menunjukkan inflasi telah meningkat. Ini jadi data terbaru yang menunjukkan bahwa AS berada di jalan yang mantap menuju pemulihan ekonomi dari pandemi Covid-19.