KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. Harga emas berbalik melemah ke level terendahnya hampir tiga bulan pada awal perdagangan hari ini dan menuju minggu terburuknya sejak akhir November 2020. Koreksi ini seiring keperkasaan imbal hasil US Treasury yang akhirnya merusak daya tarik emas. Jumat (19/2) pukul 08.15 WIB, harga emas spot turun 0,4% menjadi US$ 1.769,26 per ons troi. Pada perdagangan Rabu (17/2), harga emas sempat menyentuh level terendah sejak 30 November di US$ 1.765,35 per ons troi pada sesi perdagangan Asia. Pada pekan ini, harga emas sudah anjlok 3%. Serupa, harga emas berjangka untuk kontrak pengiriman April 2021 tergelincir 0,5% menjadi US$ 1.766,40 per ons troi.
Harga emas spot melemah menuju pekan terburuknya sejak November 2020
KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. Harga emas berbalik melemah ke level terendahnya hampir tiga bulan pada awal perdagangan hari ini dan menuju minggu terburuknya sejak akhir November 2020. Koreksi ini seiring keperkasaan imbal hasil US Treasury yang akhirnya merusak daya tarik emas. Jumat (19/2) pukul 08.15 WIB, harga emas spot turun 0,4% menjadi US$ 1.769,26 per ons troi. Pada perdagangan Rabu (17/2), harga emas sempat menyentuh level terendah sejak 30 November di US$ 1.765,35 per ons troi pada sesi perdagangan Asia. Pada pekan ini, harga emas sudah anjlok 3%. Serupa, harga emas berjangka untuk kontrak pengiriman April 2021 tergelincir 0,5% menjadi US$ 1.766,40 per ons troi.