KONTAN.CO.ID - TOKYO. Harga emas stabil pada awal perdagangan hari ini setelah mencapai level tertinggi hampir dua minggu di sesi sebelumnya. Pelemahan dolar Amerika Serikat (AS) melawan tekanan dari sentimen risiko yang mulai optimistis. Mengutip Reuters, Selasa (6/10) pukul 08.30 WIB, harga emas spot diperdagangkan di level US$ 1.912,49 per ons troi. Harga si kuning sempat mencapai US$ 1.918,36 per ons troi pada sesi sebelumnya, ini jadi level tertinggi sejak 22 September lali. Sementara itu, harga emas berjangka kontrak pengiriman Desember 2020 sedikit berubah ke US$ 1.919,30 per ons troi.
Harga emas spot stabil di level US$ 1.912 per ons troi pada pagi ini (6/10)
KONTAN.CO.ID - TOKYO. Harga emas stabil pada awal perdagangan hari ini setelah mencapai level tertinggi hampir dua minggu di sesi sebelumnya. Pelemahan dolar Amerika Serikat (AS) melawan tekanan dari sentimen risiko yang mulai optimistis. Mengutip Reuters, Selasa (6/10) pukul 08.30 WIB, harga emas spot diperdagangkan di level US$ 1.912,49 per ons troi. Harga si kuning sempat mencapai US$ 1.918,36 per ons troi pada sesi sebelumnya, ini jadi level tertinggi sejak 22 September lali. Sementara itu, harga emas berjangka kontrak pengiriman Desember 2020 sedikit berubah ke US$ 1.919,30 per ons troi.