Harga Emas Spot Stabil, Penurunan Dolar Mengimbangi Kuatnya imbal Hasil US Treasury



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas stabil pada hari Selasa (17/5) karena mundurnya dolar mendukung permintaan untuk emas batangan yang dihargakan dengan greenback. Meskipun kekuatan logam mulia itu sebagian diimbangi oleh pemulihan imbal hasil US Treasury.

Melansir Reuters, harga emas spot bertahan di level US$1.825,66 per ons troi, pada 0046 GMT. Sedangkan, harga emas berjangka AS naik 0,6% menjadi US$1.825,00.

Indeks dolar bergerak lebih rendah untuk sesi kedua berturut-turut, setelah mencapai puncaknya dalam 20 tahun pekan lalu, dengan fokus ekonomi global setelah data ekonomi yang lemah dari China menyoroti kekhawatiran tentang prospek perlambatan global.


Dolar yang lebih lemah membuat emas lebih menarik bagi pembeli yang memegang mata uang lain. Namun, benchmark imbal hasil US Treasury 10-tahun naik, membatasi permintaan untuk emas tanpa bunga.

hargaBaca Juga: Harga Emas Antam Naik Rp 7.000 ke Rp 974.000 Per Gram Pada Hari Ini (17/5)

Harga emas naik sedikit pada hari Senin karena penurunan imbal hasil Treasury mengangkat harga setelah turun ke level terendah 3-1/2-bulan pada hari sebelumnya.

Di tempat lain, harga perak spot datar di US$21,59 per ons troi dan platinum naik tipis 0,1% menjadi US$946,85. Sementara paladium turun 0,4% menjadi US$2.018,15.

Peningkatan permintaan dan pasokan yang lebih rendah akan membantu paladium dan rhodium kembali ke defisit tahun ini dan mengurangi surplus platinum, konsultan Metals Focus mengatakan pada hari Senin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto