KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas tergelincir ke level terendah lebih dari dua minggu pada hari Selasa (12/9) karena dolar Amerika Serikat (AS) rebound. Sementara para investor bersiap-siap untuk rilis data inflasi AS pada hari Rabu (13/9). Melansir Reuters, harga emas spot turun 0,6% pada US$1.909,50 per ons troi pada pukul 1411 GMT, terendah sejak 25 Agustus. Sementara, harga emas berjangka AS turun 0,8% menjadi US$1.932,60. "Orang-orang keluar dari pasar dan menunggu untuk melihat bagaimana data keluar dan mungkin membeli emas dengan harga lebih rendah karena masih ada (beberapa) pembelian aman dalam emas," kata Bob Haberkorn, ahli strategi pasar senior di RJO Futures.
Harga Emas Spot Tergelincir ke Level Terendah Lebih 2 Minggu Selasa (12/9)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas tergelincir ke level terendah lebih dari dua minggu pada hari Selasa (12/9) karena dolar Amerika Serikat (AS) rebound. Sementara para investor bersiap-siap untuk rilis data inflasi AS pada hari Rabu (13/9). Melansir Reuters, harga emas spot turun 0,6% pada US$1.909,50 per ons troi pada pukul 1411 GMT, terendah sejak 25 Agustus. Sementara, harga emas berjangka AS turun 0,8% menjadi US$1.932,60. "Orang-orang keluar dari pasar dan menunggu untuk melihat bagaimana data keluar dan mungkin membeli emas dengan harga lebih rendah karena masih ada (beberapa) pembelian aman dalam emas," kata Bob Haberkorn, ahli strategi pasar senior di RJO Futures.