KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas spot jatuh ke level terendah tiga bulan pada hari Kamis (15/6). Terseret petunjuk kenaikan lebih lanjut suku bunga The Fed telah mendukung penguatan dolar Amerika Serikat (AS). Melansir Reuters, harga emas spot turun 0,5% menjadi US$1.933,89 per ons troi pada 0235 GMT, mencapai level terendah sejak 17 Maret. Sedangkan, harga emas berjangka AS turun 1,2% menjadi US$1.945,70. The Fed mengisyaratkan bahwa ekonomi yang lebih kuat dari perkiraan dan penurunan inflasi yang lebih lambat akan menghasilkan kemungkinan kenaikan biaya pinjaman sebesar setengah poin persentase lagi pada akhir tahun ini.
Harga Emas Spot Turun ke Level Terendah 3 Bulan, Kamis (15/6)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas spot jatuh ke level terendah tiga bulan pada hari Kamis (15/6). Terseret petunjuk kenaikan lebih lanjut suku bunga The Fed telah mendukung penguatan dolar Amerika Serikat (AS). Melansir Reuters, harga emas spot turun 0,5% menjadi US$1.933,89 per ons troi pada 0235 GMT, mencapai level terendah sejak 17 Maret. Sedangkan, harga emas berjangka AS turun 1,2% menjadi US$1.945,70. The Fed mengisyaratkan bahwa ekonomi yang lebih kuat dari perkiraan dan penurunan inflasi yang lebih lambat akan menghasilkan kemungkinan kenaikan biaya pinjaman sebesar setengah poin persentase lagi pada akhir tahun ini.