KONTAN.CO.ID - TOKYO. Harga emas tergelincir dan menuju penurunan mingguan pertama setelah tiga minggu berturut-turut menguat. Harga emas batangan tertekan oleh reli dolar yang mengikuti data ekonomi AS yang positif dan peluncuran vaksin yang kembali berkembang. Jumat (26/3) pukul 12.00 WIB, harga emas spot emas turun 0,2% menjadi US$ 1.724,03 per ons troi. Serupa, harga emas berjangka kontrak April 2021 juga melemah 0,1% ke US$ 1.722,70 per ons troi. "Emas adalah korban dari jenis pemulihan yang kami bisa lihat terjadi dalam dolar AS. Pemulihan yang lebih baik terungkap sehingga mendorong aliran ke aset AS dan mendorong dolar lebih tinggi dan itulah yang benar-benar membebani emas di momen ini," kata analis IG Market Kyle Rodda.
Harga emas tergelincir ke US$ 1.724 per ons troi pada tengah hari ini
KONTAN.CO.ID - TOKYO. Harga emas tergelincir dan menuju penurunan mingguan pertama setelah tiga minggu berturut-turut menguat. Harga emas batangan tertekan oleh reli dolar yang mengikuti data ekonomi AS yang positif dan peluncuran vaksin yang kembali berkembang. Jumat (26/3) pukul 12.00 WIB, harga emas spot emas turun 0,2% menjadi US$ 1.724,03 per ons troi. Serupa, harga emas berjangka kontrak April 2021 juga melemah 0,1% ke US$ 1.722,70 per ons troi. "Emas adalah korban dari jenis pemulihan yang kami bisa lihat terjadi dalam dolar AS. Pemulihan yang lebih baik terungkap sehingga mendorong aliran ke aset AS dan mendorong dolar lebih tinggi dan itulah yang benar-benar membebani emas di momen ini," kata analis IG Market Kyle Rodda.