KONTAN.CO.ID. Terpaan badai Irma mulai mereda, Amerika Serikat perlahan mengalami pemulihan. Investor kini lebih berani mengalihkan asetnya dari instrumen investasi aman atau safe haven seperti emas. "Termasuk juga eskalasi di peninsula Korea mulai mereda," jelas Wahyu Tribowo Laksono, Analis Central Capital Futures, pada KONTAN, Selasa (12/9). Pasca ketegangan geopolitik, pasar beramai-ramai pindah. Mengutip pergerakan spot emas di Bloomberg pada Selasa (12/9) pukul 15:35, harga emas berada di US$ 1.326 per ons troi. Angka ini koreksi 0,07% dari penutupan sebelumnya di US$ 1.327 per ons troi.
Harga emas tergerus pemulihan dollar AS
KONTAN.CO.ID. Terpaan badai Irma mulai mereda, Amerika Serikat perlahan mengalami pemulihan. Investor kini lebih berani mengalihkan asetnya dari instrumen investasi aman atau safe haven seperti emas. "Termasuk juga eskalasi di peninsula Korea mulai mereda," jelas Wahyu Tribowo Laksono, Analis Central Capital Futures, pada KONTAN, Selasa (12/9). Pasca ketegangan geopolitik, pasar beramai-ramai pindah. Mengutip pergerakan spot emas di Bloomberg pada Selasa (12/9) pukul 15:35, harga emas berada di US$ 1.326 per ons troi. Angka ini koreksi 0,07% dari penutupan sebelumnya di US$ 1.327 per ons troi.