KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas terkoreksi pada perdagangan awal pekan ini, Senin (13/5). Pukul 06.57 WIB, harga emas untuk pengiriman Juni 2024 di Commodity Exchange ada di US$ 2.366,60 per ons troi, turun 0,35% dari akhir pekan lalu yang ada di US$ 2.375 per ons troi. Harga emas terkoreksi setelah data terbaru Amerika Serikat menunjukkan perekonomian melambat di tengah tekanan inflasi. Sehingga memberikan tantangan terhadap prospek penurunan suku bunga Federal Reserve. Mengutip Bloomberg, sebuah laporan menunjukkan sentimen konsumen AS turun ke level terendah dalam enam bulan. Selain itu, klaim data pengangguran yang dirilis Kamis pekan lalu menunjukkan perlambatan di bagian-bagian penting perekonomian, sehingga mendorong para pedagang untuk meningkatkan taruhan pada pelonggaran kebijakan.
Harga Emas Terkoreksi Pada Senin (13/5) Pagi, Dibayangi Data Ekonomi AS
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas terkoreksi pada perdagangan awal pekan ini, Senin (13/5). Pukul 06.57 WIB, harga emas untuk pengiriman Juni 2024 di Commodity Exchange ada di US$ 2.366,60 per ons troi, turun 0,35% dari akhir pekan lalu yang ada di US$ 2.375 per ons troi. Harga emas terkoreksi setelah data terbaru Amerika Serikat menunjukkan perekonomian melambat di tengah tekanan inflasi. Sehingga memberikan tantangan terhadap prospek penurunan suku bunga Federal Reserve. Mengutip Bloomberg, sebuah laporan menunjukkan sentimen konsumen AS turun ke level terendah dalam enam bulan. Selain itu, klaim data pengangguran yang dirilis Kamis pekan lalu menunjukkan perlambatan di bagian-bagian penting perekonomian, sehingga mendorong para pedagang untuk meningkatkan taruhan pada pelonggaran kebijakan.