KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas turun makin dalam pada Selasa (23/7). Pukul 10.40 WIB, harga emas untuk pengiriman Agustus 2019 di Commodity Exchange berada di US$ 1.418,20 per ons troi, turun 0,61% jika dibandingkan dengan harga kemarin pada US$ 1.426,90 per ons troi. Pelemahan harga emas ini terjadi akibat penguatan nilai tukar dollar Amerika Serikat (AS). Indeks dollar terus menguat ke 97,41 dari posisi kemarin pada 97,26. Indeks yang mencerminkan nilai tukar dollar AS terhadap mata uang utama dunia ini naik dalam tiga hari perdagangan berturut-turut sejak Jumat lalu. Indeks dollar pun mencapai level tertinggi dalam sepekan terakhir.
Harga emas tertekan penguatan mata uang dollar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas turun makin dalam pada Selasa (23/7). Pukul 10.40 WIB, harga emas untuk pengiriman Agustus 2019 di Commodity Exchange berada di US$ 1.418,20 per ons troi, turun 0,61% jika dibandingkan dengan harga kemarin pada US$ 1.426,90 per ons troi. Pelemahan harga emas ini terjadi akibat penguatan nilai tukar dollar Amerika Serikat (AS). Indeks dollar terus menguat ke 97,41 dari posisi kemarin pada 97,26. Indeks yang mencerminkan nilai tukar dollar AS terhadap mata uang utama dunia ini naik dalam tiga hari perdagangan berturut-turut sejak Jumat lalu. Indeks dollar pun mencapai level tertinggi dalam sepekan terakhir.