KONTAN.CO.ID - MELBOURNE. Harga emas turun pada hari Senin imbal hasil US Treasury terus meningkat dan menekan permintaan emas batangan. Tekanan bertambah jelang kenaikan suku bunga yang agresif yang akan dilakukan Federal Reserve untuk menahan lonjakan inflasi. Senin (2/5) pukul 09.45 WIB, harga emas spot turun 0,4% ke US$ 1.888,56 per ons troi. Setali tiga uang, harga emas berjangka untuk kontrak pengiriman Juni 2022 juga melemah 1,3% menjadi US$ 1.886,90 per ons troi. "Pelaku pasar sedang khawatir bahwa The Fed bisa sangat hawkish. Sebelumnya pasar memperkirakan kenaikan suku bunga Amerika Serikat (AS) 50 basis poin, dan bisa menjadi 75 basis poin pada Juli," kata Stephen Innes, Managing Partner di SPI Asset Management.
Harga Emas Terus Turun, Terseret Imbal Hasil US Treasury Jelang Pertemuan The Fed
KONTAN.CO.ID - MELBOURNE. Harga emas turun pada hari Senin imbal hasil US Treasury terus meningkat dan menekan permintaan emas batangan. Tekanan bertambah jelang kenaikan suku bunga yang agresif yang akan dilakukan Federal Reserve untuk menahan lonjakan inflasi. Senin (2/5) pukul 09.45 WIB, harga emas spot turun 0,4% ke US$ 1.888,56 per ons troi. Setali tiga uang, harga emas berjangka untuk kontrak pengiriman Juni 2022 juga melemah 1,3% menjadi US$ 1.886,90 per ons troi. "Pelaku pasar sedang khawatir bahwa The Fed bisa sangat hawkish. Sebelumnya pasar memperkirakan kenaikan suku bunga Amerika Serikat (AS) 50 basis poin, dan bisa menjadi 75 basis poin pada Juli," kata Stephen Innes, Managing Partner di SPI Asset Management.