KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Hartadinata Abadi Tbk (HRTA) memandang prospek kinerja pada 2026 tetap cerah seiring asumsi harga emas global yang bertahan tinggi dan relatif stabil. Direktur Investor Relation HRTA Thendra Crisnanda mengungkapkan, perusahaan membidik pertumbuhan pendapatan dua digit pada tahun depan, dengan profitabilitas yang dijaga tetap sehat. Menurut Thendra, kinerja laba HRTA akan ditopang oleh disiplin pengendalian biaya serta penguatan porsi produk bernilai tambah, khususnya pada segmen emas batangan dan produk hilir berbasis investasi.
Harga Emas Tinggi, Hartadinata (HRTA) Bidik Pendapatan Tumbuh Dua Digit pada 2026
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Hartadinata Abadi Tbk (HRTA) memandang prospek kinerja pada 2026 tetap cerah seiring asumsi harga emas global yang bertahan tinggi dan relatif stabil. Direktur Investor Relation HRTA Thendra Crisnanda mengungkapkan, perusahaan membidik pertumbuhan pendapatan dua digit pada tahun depan, dengan profitabilitas yang dijaga tetap sehat. Menurut Thendra, kinerja laba HRTA akan ditopang oleh disiplin pengendalian biaya serta penguatan porsi produk bernilai tambah, khususnya pada segmen emas batangan dan produk hilir berbasis investasi.