KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas melemah tipis pada Selasa (25/7) pagi setelah melorot di awal pekan. Pagi ini pukul 6.53 WIB, harga emas spot berada di US$ 1.954,46 per ons troi, melemah tipis dari penutupan perdagangan kemarin pada US$ 1.954,73 per ons troi. Sedangkan harga emas kontrak Desember 2023 di Commodity Exchange pagi ini melemah 0,33% ke US$ 1.994,40 per ons troi dari posisi kemarin US$ 2.001 per ons troi. Harga emas diperdagangkan dalam kisaran ketat karena para pedagang bersiap untuk kenaikan suku bunga yang diantisipasi secara luas. Pelaku pasar juga menunggu petunjuk kebijakan moneter selanjutnya dari Federal Reserve pekan ini.
Harga Emas Turun Tipis, Pasar Menunggu Arah Suku Bunga The Fed
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas melemah tipis pada Selasa (25/7) pagi setelah melorot di awal pekan. Pagi ini pukul 6.53 WIB, harga emas spot berada di US$ 1.954,46 per ons troi, melemah tipis dari penutupan perdagangan kemarin pada US$ 1.954,73 per ons troi. Sedangkan harga emas kontrak Desember 2023 di Commodity Exchange pagi ini melemah 0,33% ke US$ 1.994,40 per ons troi dari posisi kemarin US$ 2.001 per ons troi. Harga emas diperdagangkan dalam kisaran ketat karena para pedagang bersiap untuk kenaikan suku bunga yang diantisipasi secara luas. Pelaku pasar juga menunggu petunjuk kebijakan moneter selanjutnya dari Federal Reserve pekan ini.