Harga gandum naik, saham ICBP terkikis



JAKARTA. Saham milik PT Indofood CBP Sukses Makmur (ICBP) tergerus pagi ini. Pada pukul 11.20, saham ICBP sudah melorot 1,80% menjadi Rp 5.450. Dengan demikian, sudah tiga hari berturut-turut, saham anak usaha Indofood ini terkikis.Anjloknya harga saham ICBP disinyalir akibat lonjakan harga gandum dunia. Asal tahu saja, Kontrak harga gandum berjangka naik 0,8% menjadi US$ 7,0775 per bushel di Chicago Board of Trade sebelum akhirnya ditransaksikan di level US$ 7,0525. Dengan demikian, sepanjang tahun ini, harga gandum sudah melonjak sekitar 30% seiring pengetatan suplai bahan makanan global. Padahal, ICBP membutuhkan banyak gandum untuk membuat mi instan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Barratut Taqiyyah Rafie