KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga komoditas gas alam turun di awal tahun 2023. Senin (20/2) pukul 17.03 WIB, harga gas alam berada di US$ 2,22 per mmbtu. Harga gas alam turun 31,83% dalam sebulan terakhir dan terkoreksi 50,43% YoY. Founder Traderindo Wahyu Tribowo Laksono mengatakan, gas alam menjadi komoditas energi yang mengalami penurunan harga paling buruk di awal tahun 2023. Menurut Wahyu, penurunan harga gas alam pada awal tahun 2023 disebabkan oleh musim dingin di Eropa dan Amerika Serikat (AS) yang lebih hangat dari perkiraan. Sehingga, kebutuhan gas alam untuk pemanas menjadi berkurang. Selain itu, harga gas alam AS jauh lebih murah daripada di Eropa berkat melonjaknya pasokan shale gas pada tahun 2021.
Harga Gas Alam Turun Hampir 32% Sebulan Terakhir, Ini Penyebabnya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga komoditas gas alam turun di awal tahun 2023. Senin (20/2) pukul 17.03 WIB, harga gas alam berada di US$ 2,22 per mmbtu. Harga gas alam turun 31,83% dalam sebulan terakhir dan terkoreksi 50,43% YoY. Founder Traderindo Wahyu Tribowo Laksono mengatakan, gas alam menjadi komoditas energi yang mengalami penurunan harga paling buruk di awal tahun 2023. Menurut Wahyu, penurunan harga gas alam pada awal tahun 2023 disebabkan oleh musim dingin di Eropa dan Amerika Serikat (AS) yang lebih hangat dari perkiraan. Sehingga, kebutuhan gas alam untuk pemanas menjadi berkurang. Selain itu, harga gas alam AS jauh lebih murah daripada di Eropa berkat melonjaknya pasokan shale gas pada tahun 2021.