KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Jaya Trishindo Tbk, perusahaaan penyewaan helikopter berniat untuk melepaskan sebagian saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) lewat skema initial public offering (IPO). "Kami akan menawarkan sebanyak-banyaknya 250 juta saham baru," kata Edwin Widjaja, Presiden Direktur Jaya Trishindo, Rabu (28/2). Angka ini ekuivalen dengan 30,53% dari modal ditempatkan dan disetor perusahaan usai penawaran umum. Jaya Trishindo juga bakalan menerbitkan waran sebanyak-banyaknya 125 juta waran seri I atau ekuivalen dengan 21,97% dari jumlah saham ditempatkan dan disetor. Nantinya, setiap pemegang 2 saham baru perusahaan memperoleh 1 waran seri I secara cuma-cuma.
Harga IPO Jaya Trishindo di kisaran Rp 110 hingga Rp 125 per saham
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Jaya Trishindo Tbk, perusahaaan penyewaan helikopter berniat untuk melepaskan sebagian saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) lewat skema initial public offering (IPO). "Kami akan menawarkan sebanyak-banyaknya 250 juta saham baru," kata Edwin Widjaja, Presiden Direktur Jaya Trishindo, Rabu (28/2). Angka ini ekuivalen dengan 30,53% dari modal ditempatkan dan disetor perusahaan usai penawaran umum. Jaya Trishindo juga bakalan menerbitkan waran sebanyak-banyaknya 125 juta waran seri I atau ekuivalen dengan 21,97% dari jumlah saham ditempatkan dan disetor. Nantinya, setiap pemegang 2 saham baru perusahaan memperoleh 1 waran seri I secara cuma-cuma.