SEOUL. Harga kontrak jagung dan gandum untuk pertama kalinya dalam tiga hari terakhir mengalami peningkatan. Sebelumnya harga kedua komoditi ini terus melemah akibat sentimen dari dampak gempa di Jepang yang akan melemahkan permintaan. Sementara, harga kedelai sudah mulai menanjak sejak kemarin. Harga jagung untuk pengiriman Mei 2011 naik 1,7% menjadi US$ 6,2725 per bushel dan diperdagangkan di angka US$ 6,24 per bushel pada pukul 10:29 waktu setempat di Chicago Board of Trade. Kemarin, harga jagung menyentuh harga terendahnya dalam dua bulan ke belakang. Sementara itu harga kontrak gandum untuk pengiriman Mei 2011 menanjak 1,2% menjadi US$ 6,7 per bushel setelah kemarin menyentuh angka terendahnya sejak 6 Oktober 2010 yakni US$ 6,56 per bushel.
Harga jagung dan gandum naik, setelah terjatuh hingga 9,5% akibat gempa Jepang
SEOUL. Harga kontrak jagung dan gandum untuk pertama kalinya dalam tiga hari terakhir mengalami peningkatan. Sebelumnya harga kedua komoditi ini terus melemah akibat sentimen dari dampak gempa di Jepang yang akan melemahkan permintaan. Sementara, harga kedelai sudah mulai menanjak sejak kemarin. Harga jagung untuk pengiriman Mei 2011 naik 1,7% menjadi US$ 6,2725 per bushel dan diperdagangkan di angka US$ 6,24 per bushel pada pukul 10:29 waktu setempat di Chicago Board of Trade. Kemarin, harga jagung menyentuh harga terendahnya dalam dua bulan ke belakang. Sementara itu harga kontrak gandum untuk pengiriman Mei 2011 menanjak 1,2% menjadi US$ 6,7 per bushel setelah kemarin menyentuh angka terendahnya sejak 6 Oktober 2010 yakni US$ 6,56 per bushel.