KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ketua Umum Perhimpunan Insan Perunggasan Rakyat (Pinsar) Indonesia Singgih Januratmoko meminta supaya harga acuan telur di tingkat peternak kembali ditingkatkan menjadi Rp 18.000-Rp 20.000 per kilogram (kg). Berdasarkan Permendag No. 58 tahun 2018, harga batas bawah dan batas atas pembelian telur di peternak saat ini Rp 17.000-Rp 19.000 per kg. “Kami minta naik lagi karena harga saat ini terus meningkat,” ujar Singgih kepada Kontan.co.id, Rabu (11/7). Menurut Singggih, saat ini harga telur ayam di tingkat peternak berkisar Rp 23.000 per kg. Harga ini memang sempat turun dibandingkan sebelumnya yang sempat mencapai Rp 25.000 per kg. Namun, harga ini masih di atas harga acuan pemerintah.
Harga jual melejit, Pinsar minta harga acuan telur di tingkat peternak ikut dinaikkan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ketua Umum Perhimpunan Insan Perunggasan Rakyat (Pinsar) Indonesia Singgih Januratmoko meminta supaya harga acuan telur di tingkat peternak kembali ditingkatkan menjadi Rp 18.000-Rp 20.000 per kilogram (kg). Berdasarkan Permendag No. 58 tahun 2018, harga batas bawah dan batas atas pembelian telur di peternak saat ini Rp 17.000-Rp 19.000 per kg. “Kami minta naik lagi karena harga saat ini terus meningkat,” ujar Singgih kepada Kontan.co.id, Rabu (11/7). Menurut Singggih, saat ini harga telur ayam di tingkat peternak berkisar Rp 23.000 per kg. Harga ini memang sempat turun dibandingkan sebelumnya yang sempat mencapai Rp 25.000 per kg. Namun, harga ini masih di atas harga acuan pemerintah.