JAKARTA. Permintaan hewan kurban menjelang Idul Adha 2014 meningkat. Hal ini diikuti dengan peningkatan harga hewan tersebut. Bahkan di Pasar Kambing, Jalan Sabeni, Tanah Abang, Jakarta Pusat, harga satu ekor kambing mencapai Rp 7,5 juta. Ucu, seorang pedagang kambing, mengatakan, kenaikan harga kambing mencapai Rp 400-500 ribu per ekor kambing. "Ini karena harga dari peternak juga naik, kami sih ngambil untungnya cuma Rp 100-150 ribu," ujarnya kepada Kompas.com saat ditemui di lokasi dagangnya, Selasa (23/9).
Harga kambing di Tanah Abang jelang Idul Adha
JAKARTA. Permintaan hewan kurban menjelang Idul Adha 2014 meningkat. Hal ini diikuti dengan peningkatan harga hewan tersebut. Bahkan di Pasar Kambing, Jalan Sabeni, Tanah Abang, Jakarta Pusat, harga satu ekor kambing mencapai Rp 7,5 juta. Ucu, seorang pedagang kambing, mengatakan, kenaikan harga kambing mencapai Rp 400-500 ribu per ekor kambing. "Ini karena harga dari peternak juga naik, kami sih ngambil untungnya cuma Rp 100-150 ribu," ujarnya kepada Kompas.com saat ditemui di lokasi dagangnya, Selasa (23/9).