KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga batubara diproyeksi bakal kurang bergairah tahun ini disebabkan sejumlah sentimen yang membuat harga batubara melemah. Analis Mirae Asset Sekuritas Rizkia Darmawan mengatakan, di tengah kuatnya pasokan global terutama di China dan India, permintaan batubara diperkirakan relatif lebih lambat tahun ini. Sentimen ini bakal semakin menghambat harga batubara, terutama untuk jenis batubara dengan nilai kalori alias calorific value (CV) yang tinggi. Yang perlu diwaspadai adalah dalam jangka panjang, target India untuk menghentikan impor batubara pada tahun 2025-2026 akan mempengaruhi harga batubara dunia relatif lebih cepat dari yang diperkirakan, yang pada akhirnya mempengaruhi Indonesian coal Index (ICI).
Harga Komoditas Loyo, Ini Saham Batubara yang Jadi Top Picks Mirae Asset Sekuritas
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga batubara diproyeksi bakal kurang bergairah tahun ini disebabkan sejumlah sentimen yang membuat harga batubara melemah. Analis Mirae Asset Sekuritas Rizkia Darmawan mengatakan, di tengah kuatnya pasokan global terutama di China dan India, permintaan batubara diperkirakan relatif lebih lambat tahun ini. Sentimen ini bakal semakin menghambat harga batubara, terutama untuk jenis batubara dengan nilai kalori alias calorific value (CV) yang tinggi. Yang perlu diwaspadai adalah dalam jangka panjang, target India untuk menghentikan impor batubara pada tahun 2025-2026 akan mempengaruhi harga batubara dunia relatif lebih cepat dari yang diperkirakan, yang pada akhirnya mempengaruhi Indonesian coal Index (ICI).