KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga kopra mengalami penurunan tajam selama kuartal pertama tahun ini. Di tingkat petani, harga kopra saat ini di kisaran Rp 7.000-Rp 7.500 per kilogram (kg). Sementara di tingkat pabrik, kopra dibanderol Rp 8.000-Rp 10.000 per kg. Bila dibandingkan harga kopra tahun lalu yang mencapai Rp 11.000 per kg di tingkat petani, harga kopra sudah anjlok 57,1% di tingkat petani. Penurunan harga kopra pada tahun ini salah satunya disebabkan karena turunnya harga minyak kelapa (NCO) internasional. Alhasil, permintaan asing atas kopra juga turun. Wakil Ketua Umum Himpunan Industri Pengolahan Kelapa Indonesia (HIPKI) Amrizal Idroes mengatakan, turunnya permintaan pasar global terhadap NCO disebabkan karena industri di China mengurangi produksi menjelang hari raya Imlek pada bulan lalu.
Harga kopra kuartal pertama anjlok 57,1%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga kopra mengalami penurunan tajam selama kuartal pertama tahun ini. Di tingkat petani, harga kopra saat ini di kisaran Rp 7.000-Rp 7.500 per kilogram (kg). Sementara di tingkat pabrik, kopra dibanderol Rp 8.000-Rp 10.000 per kg. Bila dibandingkan harga kopra tahun lalu yang mencapai Rp 11.000 per kg di tingkat petani, harga kopra sudah anjlok 57,1% di tingkat petani. Penurunan harga kopra pada tahun ini salah satunya disebabkan karena turunnya harga minyak kelapa (NCO) internasional. Alhasil, permintaan asing atas kopra juga turun. Wakil Ketua Umum Himpunan Industri Pengolahan Kelapa Indonesia (HIPKI) Amrizal Idroes mengatakan, turunnya permintaan pasar global terhadap NCO disebabkan karena industri di China mengurangi produksi menjelang hari raya Imlek pada bulan lalu.