JAKARTA. Harga kopra mulai bangkit. Dibandingkan dengan pertengahan tahun ini, harga kopra mengalami kenaikan 100% sampai 200%. Menjelang tutup tahun, harga rata-rata kopra di tingkat pabrik berada di kisaran Rp 6.000 per kilogram (kg). Di bulan Juli lalu, harga kopra di beberapa wilayah seperti Maluku dan Manado hanya Rp 2.000 sampai Rp 3.000 per kg. Bila dibandingkan dengan kondisi tahun 2011, harga kopra ini masih lebih rendah. Dua tahun lalu, harga kopra sempat menyentuh level Rp 12.000 per kg. Ada beberapa faktor yang menyebabkan harga kopra mulai naik, yakni curah hujan tinggi di beberapa wilayah Indonesia dan topan Haiyan yang melanda Filipina. Sehingga, produksi kelapa menjadi terganggu. Filipina adalah salah satu produsen kelapa. "Kondisi hujan terus, maka petani mau menjemur di mana," ujar Donatus Gede Sabu, Sekretaris Jenderal Forum Komunikasi Perkelapaan Indonesia (Fokpi), Senin (9/12).
Harga kopra naik
JAKARTA. Harga kopra mulai bangkit. Dibandingkan dengan pertengahan tahun ini, harga kopra mengalami kenaikan 100% sampai 200%. Menjelang tutup tahun, harga rata-rata kopra di tingkat pabrik berada di kisaran Rp 6.000 per kilogram (kg). Di bulan Juli lalu, harga kopra di beberapa wilayah seperti Maluku dan Manado hanya Rp 2.000 sampai Rp 3.000 per kg. Bila dibandingkan dengan kondisi tahun 2011, harga kopra ini masih lebih rendah. Dua tahun lalu, harga kopra sempat menyentuh level Rp 12.000 per kg. Ada beberapa faktor yang menyebabkan harga kopra mulai naik, yakni curah hujan tinggi di beberapa wilayah Indonesia dan topan Haiyan yang melanda Filipina. Sehingga, produksi kelapa menjadi terganggu. Filipina adalah salah satu produsen kelapa. "Kondisi hujan terus, maka petani mau menjemur di mana," ujar Donatus Gede Sabu, Sekretaris Jenderal Forum Komunikasi Perkelapaan Indonesia (Fokpi), Senin (9/12).