KONTAN.CO.ID - Di tengah pasar kripto yang sebagian masih merah pada Jumat (11/3), harga mata uang kripto ini melesat tinggi, meninggalkan yang lain termasuk Bitcoin yang masih turun. Mengacu data CoinMarketCap pada Jumat (11/3), harga Stacks sempat melambung, menyentuh level US$ 1,89. Hanya, pada pukul 14.10 WIB turun ke US$ 1,40 tapi masih melonjak 30,99% dalam 24 jam terakhir. Pendorong harga Stacks adalah pengumuman dari Bursa kripto Okcoin, Jumat (11/3), soal kerjasama dengan Stacks Accelerator dan Stacks Foundation untuk meluncurkan Bitcoin Odyssey, program hibah dengan pendanaan US$ 165 juta.
Harga Mata Uang Kripto Ini Melesat Tinggi, Tinggalkan yang Lain termasuk Bitcoin
KONTAN.CO.ID - Di tengah pasar kripto yang sebagian masih merah pada Jumat (11/3), harga mata uang kripto ini melesat tinggi, meninggalkan yang lain termasuk Bitcoin yang masih turun. Mengacu data CoinMarketCap pada Jumat (11/3), harga Stacks sempat melambung, menyentuh level US$ 1,89. Hanya, pada pukul 14.10 WIB turun ke US$ 1,40 tapi masih melonjak 30,99% dalam 24 jam terakhir. Pendorong harga Stacks adalah pengumuman dari Bursa kripto Okcoin, Jumat (11/3), soal kerjasama dengan Stacks Accelerator dan Stacks Foundation untuk meluncurkan Bitcoin Odyssey, program hibah dengan pendanaan US$ 165 juta.