Harga Minyak Berusaha Rebound Pada Rabu (21/9) Pagi, Setelah Melorot Kemarin



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak kembali rebound pada perdagangan Rabu (21/9) pagi. Pukul 07.00 WIB, harga minyak west texas intermediate (WTI) untuk pengiriman November 2022 di New York Mercantile Exchange ada di US$ 84,05 per barel, naik 0,13% dari sehari sebelumnya yang ada di US$ 83,94 per barel.

Kemarin, harga minyak sempat merosot mengikuti penurunan aset berisiko lainnya, akrena penguatan dolar AS. Investor juga mengantisipasi kenaikan suku bunga The Fed yang lebih besar dalam pertemuan kebijakan Rabu (21/9).

Mengutip Reuters, Federal Reserve kemungkinan akan menaikkan suku bunga 75 basis poin untuk meredam kenaikan infalsi. Ekspektasi tersebut membebani pasar saham, yang sering bergerak seiring dengan pergerakan harga minyak.


Baca Juga: Harga Minyak Terkoreksi Tipis, Investor Menanti Keputusan Suku Bunga The Fed

"Pasar minyak terjebak di antara kekhawatiran turun dan harapan naik. Kekhawatiran didorong oleh pengetatan moneter yang agresif di AS dan Eropa, yang meningkatkan kemungkinan resesi dan mungkin membebani prospek permintaan minyak," kata Giovanni Staunovo, komoditas analis di UBS seperti dikutip Reuters.

"Dolar adalah kuncinya dan The Fed adalah kuncinya; mereka akan membunuh permintaan untuk inflasi apa pun," kata Robert Yawger, direktur energi berjangka di Mizuho di New York.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi