KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. Harga minyak mentah memperpanjang kenaikan hingga mencapai level tertinggi baru pada awal perdagangan hari ini. Keunggulan minyak didukung oleh prospek ekonomi dan permintaan bahan bakar yang lebih cerah, sementara investor masih mengamati hasil pembicaraan antara Iran dan kekuatan dunia mengenai kesepakatan nuklir yang diatur dan dapat meningkatkan pasokan minyak mentah. Senin (7/6) pukul 08.45 WIB, harga minyak mentah berjangka jenis Brent untuk kontrak pengiriman Agustus 2021 naik 28 sen atau 0,4% ke level US$ 72,17 per barel. Ini jadi posisi tertinggi Brent sejak Mei 2019. Serupa, harga minyak mentah jenis West Texas Intermediate (WTI) untuk kontrak pengiriman Juli 2021 menyentuh US$ 70 untuk pertama kalinya sejak Oktober 2018 walau akhirnya kembali ke US$ 69,91 per barel.
Harga minyak capai rekor tertinggi, WTI sentuh US$ 70 per barel pada pagi ini (7/6)
KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. Harga minyak mentah memperpanjang kenaikan hingga mencapai level tertinggi baru pada awal perdagangan hari ini. Keunggulan minyak didukung oleh prospek ekonomi dan permintaan bahan bakar yang lebih cerah, sementara investor masih mengamati hasil pembicaraan antara Iran dan kekuatan dunia mengenai kesepakatan nuklir yang diatur dan dapat meningkatkan pasokan minyak mentah. Senin (7/6) pukul 08.45 WIB, harga minyak mentah berjangka jenis Brent untuk kontrak pengiriman Agustus 2021 naik 28 sen atau 0,4% ke level US$ 72,17 per barel. Ini jadi posisi tertinggi Brent sejak Mei 2019. Serupa, harga minyak mentah jenis West Texas Intermediate (WTI) untuk kontrak pengiriman Juli 2021 menyentuh US$ 70 untuk pertama kalinya sejak Oktober 2018 walau akhirnya kembali ke US$ 69,91 per barel.