NEW YORK. Harga minyak mentah dunia merosot pada Kamis (Jumat pagi WIB), karena para pedagang fokus terhadap meningkatnya persediaan minyak Amerika Serikat di tengah berlimpahnya pasokan global. Patokan AS, minyak mentah light sweet atau West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman April, turun 1,12 dollar AS menjadi ditutup pada 47,05 dollar AS per barel di New York Mercantile Exchange. Di London, minyak mentah Brent North Sea untuk penyerahan April, patokan global, menetap pada 57,08 dollar AS per barel, merosot 46 sen dari tingkat penutupan Rabu.
Harga minyak kembali melorot
NEW YORK. Harga minyak mentah dunia merosot pada Kamis (Jumat pagi WIB), karena para pedagang fokus terhadap meningkatnya persediaan minyak Amerika Serikat di tengah berlimpahnya pasokan global. Patokan AS, minyak mentah light sweet atau West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman April, turun 1,12 dollar AS menjadi ditutup pada 47,05 dollar AS per barel di New York Mercantile Exchange. Di London, minyak mentah Brent North Sea untuk penyerahan April, patokan global, menetap pada 57,08 dollar AS per barel, merosot 46 sen dari tingkat penutupan Rabu.