KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak kembali naik terdorong oleh naiknya tensi ketegangan di Timur Tengah dan pengurangan pasokan oleh OPEC. Mengutip Bloomberg, Selasa (28/5) pukul 07.00 WIB harga minyak jenis west texas intermediate (WTI) untuk pengiriman Juli 2019 di New York Mercantile Exchange ada di US$ 59,11 per barel, naik 0,81% dibanding akhir pekan lalu. Ketegangan antara Amerika Serikat dan Iran yang ditandai dengan pernyataan AS Jumat lalu yang akan mengerahkan lebih banyak pasukan ke Timur Tengah meningkatkan prospek gangguan terhadap pasokan dan mendorong kenaikan harga minyak.
Harga minyak kembali memanas, terdorong naiknya tensi geopolitik di Timur Tengah
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak kembali naik terdorong oleh naiknya tensi ketegangan di Timur Tengah dan pengurangan pasokan oleh OPEC. Mengutip Bloomberg, Selasa (28/5) pukul 07.00 WIB harga minyak jenis west texas intermediate (WTI) untuk pengiriman Juli 2019 di New York Mercantile Exchange ada di US$ 59,11 per barel, naik 0,81% dibanding akhir pekan lalu. Ketegangan antara Amerika Serikat dan Iran yang ditandai dengan pernyataan AS Jumat lalu yang akan mengerahkan lebih banyak pasukan ke Timur Tengah meningkatkan prospek gangguan terhadap pasokan dan mendorong kenaikan harga minyak.