KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak lanjut menguat pada perdagangan Rabu (8/2) pagi. Pukul 07.00 WIB, harga minyak west texas intermediate (WTI) untuk pengiriman Maret 2023 di New York Mercantile Exchange ada di level US$ 77,50 per barel, naik 0,46% dari sehari sebelumnya yang ada di US$ 77,14 per barel. Harga minyak memperpanjang rally di tengah optimisme Federal Reserve yang akan mempertahankan jalur kenaikan suku bunganya dan belum akan mengubah sikapnya. Mengutip Bloomberg, Gubernur The Fed Jerome Powell mengatakan bahwa diperlukan kenaikan suku bunga yang lebih banyak, tetapi dia juga mengatakan bahwa disinflasi telah dimulai.
Harga Minyak Lanjut Menguat, Investor Berharap Sinyal Pemulihan Permintaan China
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak lanjut menguat pada perdagangan Rabu (8/2) pagi. Pukul 07.00 WIB, harga minyak west texas intermediate (WTI) untuk pengiriman Maret 2023 di New York Mercantile Exchange ada di level US$ 77,50 per barel, naik 0,46% dari sehari sebelumnya yang ada di US$ 77,14 per barel. Harga minyak memperpanjang rally di tengah optimisme Federal Reserve yang akan mempertahankan jalur kenaikan suku bunganya dan belum akan mengubah sikapnya. Mengutip Bloomberg, Gubernur The Fed Jerome Powell mengatakan bahwa diperlukan kenaikan suku bunga yang lebih banyak, tetapi dia juga mengatakan bahwa disinflasi telah dimulai.