KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak menguat setelah Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan bahwa Rusia dan Arab Saudi segera mencapai kesepakatan. Trump menambahkan, dia mengundang para eksekutif perusahaan minyak AS untuk mendiskusikan upaya untuk menopang industri di tengah pelemahan permintaan energi selama wabah virus corona. Kamis (2/4) pukul 7.17 WIB, harga minyak west texas intermediate (WTI) untuk pengiriman Mei 2020 di New York Mercantile Exchange berada di US$ 21,27 per barel, naik 4,73% ketimbang harga penutupan kemarin pada US$ 20,31 per barel. Kemarin, harga minyak brent untuk pengiriman Juni 2020 di ICE Futures turun 6,11% ke US$ 24,74 per barel.
Harga minyak melonjak 4,73% setelah Trump turun tangan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak menguat setelah Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan bahwa Rusia dan Arab Saudi segera mencapai kesepakatan. Trump menambahkan, dia mengundang para eksekutif perusahaan minyak AS untuk mendiskusikan upaya untuk menopang industri di tengah pelemahan permintaan energi selama wabah virus corona. Kamis (2/4) pukul 7.17 WIB, harga minyak west texas intermediate (WTI) untuk pengiriman Mei 2020 di New York Mercantile Exchange berada di US$ 21,27 per barel, naik 4,73% ketimbang harga penutupan kemarin pada US$ 20,31 per barel. Kemarin, harga minyak brent untuk pengiriman Juni 2020 di ICE Futures turun 6,11% ke US$ 24,74 per barel.