KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak tampaknya masih mendapat katalis dari komitmen para negara produsen Organization of the Petroleum Exporting Countries (OPEC) dan Rusia yang akan terus menjalankan program pemangkasan output yang sudah dilakukan sejak Januari lalu. Mengutip Bloomberg, pukul 15.00 WIB, harga minyak west texas intermediate (WTI) untuk kontrak pengiriman Mei 2019 tercatat di level US$ 59,58 per barel. Angka ini naik 0,47% dari harga sehari sebelumnya yang sebesar US$ 59,30 per barel. Pemangkasan produksi tersebut terus dijalankan meski sanksi AS terhadap Iran dan kondisi krisis di Venezuela masih dipandang akan mengganggu produksi dan ekspor dari dua negara produsen tersebut.
Harga minyak memanas tersulut OPEC
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak tampaknya masih mendapat katalis dari komitmen para negara produsen Organization of the Petroleum Exporting Countries (OPEC) dan Rusia yang akan terus menjalankan program pemangkasan output yang sudah dilakukan sejak Januari lalu. Mengutip Bloomberg, pukul 15.00 WIB, harga minyak west texas intermediate (WTI) untuk kontrak pengiriman Mei 2019 tercatat di level US$ 59,58 per barel. Angka ini naik 0,47% dari harga sehari sebelumnya yang sebesar US$ 59,30 per barel. Pemangkasan produksi tersebut terus dijalankan meski sanksi AS terhadap Iran dan kondisi krisis di Venezuela masih dipandang akan mengganggu produksi dan ekspor dari dua negara produsen tersebut.