Harga minyak menguat pada awal perdagangan Selasa (13/4)



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak dibuka menguat pada awal perdagangan Selasa (13/4). Pukul 06.50 WIB, harga minyak jenis west texas intermediate (WTI) untuk pengiriman Mei 2021 di New York Mercantile Exchange ada di US$ 59,83 per barel, naik 0,22% dari sehari sebelumnya yang ada di US$ 59,70 per barel.

Mengutip Bloomberg, Selasa (13/4), harga minyak bertahan di dekat level US$ 60 per barel karena investor menilai prospek permintaan yang tidak merata di tengah meningkatnya kasus Covid-19 di beberapa wilayah dan peningkatan pasokan minyak ke depan.

Konsumsi bahan bakar diperkirakan naik lebih tinggi seiring meningkatnya jumlah vaksinasi di berbagai negara. Namun, maraknya kasus baru infeksi Covid-19 yang membuat lockdown baru membuat kenaikan harga minyak terhambat.


Baca Juga: Harga minyak mentah kompak menguat jelang musim berkendara di AS

Di sisi lain, prospek kenaikan harga minyak juga dibatasi oleh potensi penambahan pasokan minyak dari AS yang akan bertepatan dengan peningkatan output dari OPEC +.

Meski prospek pemulihan permintaan masih dibayangi lockdown baru di beberapa negara karena Covid-19, OPEC + memperkirakan konsumsi minyak akan lebih tinggi dalam beberapa bulan ke depan dan akan segera menambah pasokan minyak mentah ke pasar.

Selanjutnya: Harga minyak naik, terdorong rencana OPEC + untuk tetap menaikkan produksi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi