KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak kembali naik pada perdagangan awal pekan ini, Senin (4/3). Pukul 06.15 WIB, harga minyak west texas intermediate (WTI) untuk pengiriman April 2024 di New York Mercantile Exchange (WTI) ada di level US$ 80,22 per barel, naik 0,31% dari akhir pekan lalu yang ada di US$ 79,97 per barel. Harga minyak naik, setelah OPEC+ memperpanjang pembatasan produksi untuk mencegah surplus minyak mentah global. Mengutip Bloomberg, Senin (4/3), OPEC+ memutuskan untuk memperpanjang pengurangan produksi minyak sebesar 2 juta barel per hari selama tiga bulan ke depan, atau hingga akhir Juni, menurut para delegasi.
Harga Minyak Naik, Didukung Perpanjangan Pembatasan Produksi OPEC+
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak kembali naik pada perdagangan awal pekan ini, Senin (4/3). Pukul 06.15 WIB, harga minyak west texas intermediate (WTI) untuk pengiriman April 2024 di New York Mercantile Exchange (WTI) ada di level US$ 80,22 per barel, naik 0,31% dari akhir pekan lalu yang ada di US$ 79,97 per barel. Harga minyak naik, setelah OPEC+ memperpanjang pembatasan produksi untuk mencegah surplus minyak mentah global. Mengutip Bloomberg, Senin (4/3), OPEC+ memutuskan untuk memperpanjang pengurangan produksi minyak sebesar 2 juta barel per hari selama tiga bulan ke depan, atau hingga akhir Juni, menurut para delegasi.