KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak naik tipis setelah turun dalam lima hari perdagangan berturut-turut. Rabu (30/5) pukul 7.31 WIB, harga minyak west texas intermediate (WTI) untuk pengiriman Juli 2018 di New York Mercantile Exchange naik 0,16% ke US$ 66,84 per barel. Kemarin, harga minyak turun 1,69%. Penurunan ini mempertajam penurunan hari-hari sebelumnya. Dalam lima hari perdagangan terakhir, harga minyak merosot 7,77% dari level tertinggi sepanjang tahun 2018. Sedikit berbeda dengan pergerakan minyak WTI, harga minyak brent untuk pengiriman Juli 2018 di ICE Futures hari ini justru melemah 0,13% ke level US$ 75,29 per barel daripada posisi kemarin pada US$ 75,39 per barel.
Harga minyak naik tipis setelah turun dalam lima hari
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak naik tipis setelah turun dalam lima hari perdagangan berturut-turut. Rabu (30/5) pukul 7.31 WIB, harga minyak west texas intermediate (WTI) untuk pengiriman Juli 2018 di New York Mercantile Exchange naik 0,16% ke US$ 66,84 per barel. Kemarin, harga minyak turun 1,69%. Penurunan ini mempertajam penurunan hari-hari sebelumnya. Dalam lima hari perdagangan terakhir, harga minyak merosot 7,77% dari level tertinggi sepanjang tahun 2018. Sedikit berbeda dengan pergerakan minyak WTI, harga minyak brent untuk pengiriman Juli 2018 di ICE Futures hari ini justru melemah 0,13% ke level US$ 75,29 per barel daripada posisi kemarin pada US$ 75,39 per barel.