KONTAN.CO.ID - TOKYO. Harga minyak berhasil naik tipis setelah empat hari melemah karena investor masih khawatir tentang prospek permintaan bahan bakar setelah penggunaan kereta api, udara dan transportasi lainnya tetap dibatasi di tengah melonjaknya kasus Covid-19 di seluruh dunia. Rabu (18/8) pukul 14.00 WIB, harga minyak mentah jenis Brent untuk kontrak pengiriman Oktober 2021 naik 0,8% ke US$ 69,59 per barel. Serupa, harga minyak mentah jenis West Texas Intermediate (WTI) untuk kontrak pengiriman Oktober 2021 juga 0,8% menjadi US$ 67,09 per barel.
Harga minyak naik tipis walau masih dihantui prospek penurunan permintaan
KONTAN.CO.ID - TOKYO. Harga minyak berhasil naik tipis setelah empat hari melemah karena investor masih khawatir tentang prospek permintaan bahan bakar setelah penggunaan kereta api, udara dan transportasi lainnya tetap dibatasi di tengah melonjaknya kasus Covid-19 di seluruh dunia. Rabu (18/8) pukul 14.00 WIB, harga minyak mentah jenis Brent untuk kontrak pengiriman Oktober 2021 naik 0,8% ke US$ 69,59 per barel. Serupa, harga minyak mentah jenis West Texas Intermediate (WTI) untuk kontrak pengiriman Oktober 2021 juga 0,8% menjadi US$ 67,09 per barel.