KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak terkoreksi pada perdagangan Jumat (22/3) pagi. Pukul 06.10 WIB, harga minyak west texas intermediate (WTI) untuk pengiriman Mei 2024 di New York Mercantile Exchange ada di US$ 80,90 per barel, turun 0,21% dari sehari sebelumnya yang ada di US$ 81,07 per barel. Harga minyak melemah karena penguatan dolar AS mengalahkan optimisme bahwa Federal Reserve akan tetap berada di jalur penurunan suku bunganya pada tahun ini. Mengutip Bloomberg, penguatan dolar AS menekan harga komoditas dalam mata uang tersebut. Pelemahan ini tak mampu mengimbangi sentimen positif dari kabar peluang penurunan suku bunga The Fed tahun ini.
Harga Minyak Terkoreksi Pada Jumat (22/1) Pagi, Dipicu Penguatan Dolar AS
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak terkoreksi pada perdagangan Jumat (22/3) pagi. Pukul 06.10 WIB, harga minyak west texas intermediate (WTI) untuk pengiriman Mei 2024 di New York Mercantile Exchange ada di US$ 80,90 per barel, turun 0,21% dari sehari sebelumnya yang ada di US$ 81,07 per barel. Harga minyak melemah karena penguatan dolar AS mengalahkan optimisme bahwa Federal Reserve akan tetap berada di jalur penurunan suku bunganya pada tahun ini. Mengutip Bloomberg, penguatan dolar AS menekan harga komoditas dalam mata uang tersebut. Pelemahan ini tak mampu mengimbangi sentimen positif dari kabar peluang penurunan suku bunga The Fed tahun ini.