KONTAN.CO.ID - MELBOURNE. Harga minyak koreksi setelah kekhawatiran tentang lonjakan kasus Covid-19 yang baru di Amerika Serikat (AS) melebihi tanda-tanda pemulihan permintaan bensin di Negeri Paman Sam. Mengutip Reuters, Kamis (9/7) pukul 09.30 WIB, harga minyak mentah berjangka jenis West Texas Intermediate (WTI) kontrak pengiriman Agustus 2020 turun 14 sen, atau 0,3% ke US$ 40,76 per barel. Pada sesi sebelumnya, harga minyak WTI sudah naik 0,7%. Serupa, harga minyak Brent kontrak pengiriman September 2020 tergelincir 7 sen atau 0,2% ke US$ 43,22, setelah naik 0,5% pada hari Rabu (8/7).
Harga minyak terseret jumlah kasus virus corona baru di AS yang capai rekor terburuk
KONTAN.CO.ID - MELBOURNE. Harga minyak koreksi setelah kekhawatiran tentang lonjakan kasus Covid-19 yang baru di Amerika Serikat (AS) melebihi tanda-tanda pemulihan permintaan bensin di Negeri Paman Sam. Mengutip Reuters, Kamis (9/7) pukul 09.30 WIB, harga minyak mentah berjangka jenis West Texas Intermediate (WTI) kontrak pengiriman Agustus 2020 turun 14 sen, atau 0,3% ke US$ 40,76 per barel. Pada sesi sebelumnya, harga minyak WTI sudah naik 0,7%. Serupa, harga minyak Brent kontrak pengiriman September 2020 tergelincir 7 sen atau 0,2% ke US$ 43,22, setelah naik 0,5% pada hari Rabu (8/7).