Harga mobil Honda Jazz Juni 2020 mulai dari Rp 65 juta, ini pilihannya



KONTAN.CO.ID - Jakarta. Mobil Honda Jazz sudah meramaikan pasar otomotif Indonesia sejak tahun 2001. Sejak diluncurkan di pasar, mobil Honda Jazz berhasil menarik minat konsumen karena desain eksteriornya yang bagus.

Harga mobil baru New Honda Jazz mencapai Rp 250,2 juta on the road Jakarta.

Jika harga mobil baru belum terjangkau oleh kantong, tidak ada salahnya Anda melirik Honda Jazz generasi pertama yang ramah di kantong.


Baca juga: Face shield mencegah penularan corona, ini panduan membuat face shield plastik mika

Merujuk data yang dikumpulkan GridOto.com dari pasar mobil bekas Jakarta, harga mobil Honda Jazz generasi pertama mulai dari Rp 65 juta.

Harga mobil tersebut untuk Honda Jazz tahun 2004, baik bertransmisi manual maupun otomatis.

Meskipun sudah berumur, mobil Honda Jazz generasi pertama memiliki sejumlah kelebihan, tapi juga ada kekurangannya.

Kelebihan mobil Honda Jazz

  • Irit bahan bakar
  • Airbag
  • Ruang bagasi relatif besar untuk kelasnya
  • Lincah di jalanan perkotaan
  • Tenaga  mesin besar pada model bermesin VTEC
  • Akselerasi kencang bermesin i-DSI
Kekurangan  Honda Jazz generasi pertama

  • Minim fitur keselamatan dan kenyamanan
  • Kaki-kaki kurang tangguh
  • Suspensi keras
  • Sparepart relatif mahal
  • Kemudi terasa terlalu ringan
Baca juga: Situasi keamanan memanas, IPO global malah tembus rekor, ini daftarnya

Untuk pembanding, berikut harga mobil Honda Jazz di pasar mobil bekas Jakarta

Varian Tahun Spesifikasi Harga
IDSI A/T 2004 1.500 cc, 110 dk Rp 65 juta
IDSI M/T 2004 1.500 cc, 110 dk Rp 65 juta
IDSI A/T 2005 1.500 cc, 110 dk Rp 75 juta
IDSI M/T 2005 1.500 cc, 110 dk Rp 70 juta
VTEC A/T 2005 1.500 cc, 130 dk Rp 75 juta
VTEC M/T 2005 1.500 cc, 130 dk Rp 75 juta
IDSI A/T 2006 1.500 cc, 110 dk Rp 80 juta
IDSI M/T 2006 1.500 cc, 110 dk Rp 75 juta
VTEC A/T 2006 1.500 cc, 130 dk Rp 80 juta
VTEC M/T 2006 1.500 cc, 130 dk Rp 80 juta
IDSI A/T 2007 1.500 cc, 110 dk Rp 85 juta
IDSI M/T 2007 1.500 cc, 110 dk Rp 80 juta
VTEC A/T 2007 1.500 cc, 130 dk Rp 85 juta
VTEC M/T 2007 1.500 cc, 130 dk Rp 85 juta
IDSI A/T 2008 1.500 cc, 110 dk Rp 90 juta
IDSI M/T 2008 1.500 cc, 110 dk Rp 80 juta
VTEC A/T 2008 1.500 cc, 130 dk Rp 90 juta
VTEC M/T 2008 1.500 cc, 130 dk Rp 95 juta
Sumber: Gridoto.com

*Disclaimer

  • Harga mobil ini dirangkum dari pedagang mobil bekas area Jakarta dan sekitarnya.
  • Harga mobil tergantung kondisi kendaraan.
  • Daftar harga mobil ini disusun berdasarkan data yang diterima hingga 4 Juni 2020
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Adi Wikanto