KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Suzuki Indomobil Sales (SIS) kembali melakukan revisi harga untuk hatchback andalannya, Baleno. Hal ini bukan yang pertama kali dilakukan, karena pada akhir 2018 lalu, Suzuki juga sempat menaikkan harga Baleno sebesar Rp 3 juta. Memasuki Januari 2019, banderol Baleno kembali dikerek sebesar Rp 5,5 juta. Untuk transmisi otomatisnya kini dipasarkan sebesar Rp 225,5 juta, sementara untuk versi manualnya Rp 213 juta. Bukan hanya Suzuki saja, Toyota dan Honda juga sudah memasang harga baru pada hatchback Jazz. Honda menaikan harga Jazz sebesar Rp 3 juta, sedangkan untuk varian tertingginya, yakni tipe RS mengalami kenaikan harga Rp 3,5 juta.
Harga mobil Jazz, Yaris, dan Baleno naik awal tahun 2019, ini daftarnya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Suzuki Indomobil Sales (SIS) kembali melakukan revisi harga untuk hatchback andalannya, Baleno. Hal ini bukan yang pertama kali dilakukan, karena pada akhir 2018 lalu, Suzuki juga sempat menaikkan harga Baleno sebesar Rp 3 juta. Memasuki Januari 2019, banderol Baleno kembali dikerek sebesar Rp 5,5 juta. Untuk transmisi otomatisnya kini dipasarkan sebesar Rp 225,5 juta, sementara untuk versi manualnya Rp 213 juta. Bukan hanya Suzuki saja, Toyota dan Honda juga sudah memasang harga baru pada hatchback Jazz. Honda menaikan harga Jazz sebesar Rp 3 juta, sedangkan untuk varian tertingginya, yakni tipe RS mengalami kenaikan harga Rp 3,5 juta.