KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo mengatakan, pemerintah sudah menyiapkan 250.000 ton gula untuk dilepas ke pasar. Hal ini sebagai upaya menstabilkan harga gula di pasaran. "Kendali terhadap bahan baku gula pasir maupun gula putih kita sudah siapkan dan kita tidak bergantung dengan impor ke negara lain yang kita harapkan segera masuk," ucapnya saat meninjau pabrik gula PT Angels Products di Cilegon, seperti dikutip dalam siaran persnya, Rabu (8/4/2020). Adapun kunjungannya ke pabrik gula itu untuk mengecek ketersedian stok di masa pandemi corona dan menghadapi bulan puasa maupun hari raya Idul Fitri.
Harga naik gila-gilaan, pemerintah bakal guyur 250.000 ton gula ke pasar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo mengatakan, pemerintah sudah menyiapkan 250.000 ton gula untuk dilepas ke pasar. Hal ini sebagai upaya menstabilkan harga gula di pasaran. "Kendali terhadap bahan baku gula pasir maupun gula putih kita sudah siapkan dan kita tidak bergantung dengan impor ke negara lain yang kita harapkan segera masuk," ucapnya saat meninjau pabrik gula PT Angels Products di Cilegon, seperti dikutip dalam siaran persnya, Rabu (8/4/2020). Adapun kunjungannya ke pabrik gula itu untuk mengecek ketersedian stok di masa pandemi corona dan menghadapi bulan puasa maupun hari raya Idul Fitri.