JAKARTA. Pemerintah Indonesia telah resmi mencatatkan Obligasi Negara Ritel seri 009 (ORI009) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (11/10). Pada hari pertama diperdagangkan, harga penutupan ORI009 adalah 102,155 dengan yield 5,46%. Di hari kedua, harga ORI meningkat menjadi 102,213 hingga yield menurun menjadi 5,45%. Para analis memproyeksikan, harga ORI 009 akan meningkat. Ini lantaran permintaan terhadap obligasi pemerintah masih tinggi. "Namun selama minimum holding period (MHP), atau hingga tanggal pembayaran bunga pertama, pada 15 November 2012, harga ORI009 tidak banyak bergerak," ujar Imam MS, Analis Pasar Obligasi Trimegah Securities.
Harga ORI009 baru aktif setelah hold periode
JAKARTA. Pemerintah Indonesia telah resmi mencatatkan Obligasi Negara Ritel seri 009 (ORI009) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (11/10). Pada hari pertama diperdagangkan, harga penutupan ORI009 adalah 102,155 dengan yield 5,46%. Di hari kedua, harga ORI meningkat menjadi 102,213 hingga yield menurun menjadi 5,45%. Para analis memproyeksikan, harga ORI 009 akan meningkat. Ini lantaran permintaan terhadap obligasi pemerintah masih tinggi. "Namun selama minimum holding period (MHP), atau hingga tanggal pembayaran bunga pertama, pada 15 November 2012, harga ORI009 tidak banyak bergerak," ujar Imam MS, Analis Pasar Obligasi Trimegah Securities.