Harga Pangan Dunia Sedikit Menurun pada Bulan Juli



KONTAN.CO.ID - LONDON. Indeks harga pangan dunia Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) mengalami sedikit penurunan di bulan Juli menurut data yang dirilis pada hari Jumat (2/8).

Dengan penurunan indeks untuk sereal sebagian diimbangi oleh kenaikan harga daging, minyak nabati, dan gula.

Baca Juga: Harga Pangan Hari Ini (2/8): Bawang Merah, Cabai Merah dan Daging Ayam Turun


Indeks harga pangan Organisasi Pangan dan Pertanian PBB (FAO), yang melacak komoditas pangan yang paling banyak diperdagangkan secara global, rata-rata berada di angka 120,8 poin pada bulan Juli, turun dari 121,0 pada bulan Juni. Pembacaan bulan Juni direvisi setelah sebelumnya paa angka sebesar 120,6.

Sebelum bulan Juli, indeks FAO telah meningkat selama empat bulan berturut-turut setelah mencapai titik terendah dalam tiga tahun pada bulan Februari karena harga pangan menurun dari puncak rekor yang tercatat pada bulan Maret 2022, menyusul invasi Rusia ke Ukraina, yang juga merupakan eksportir utama hasil panen.

Baca Juga: Deflasi Terjadi 3 Bulan Beruntun, Bos BI Sebut Efek Menurunnya Harga Pangan

Nilai indeks pada bulan Juli 3,1% lebih rendah dibandingkan dengan satu tahun lalu dan 24,7% di bawah titik tertingginya pada tahun 2022.

Editor: Yudho Winarto