KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemegang saham terbesar PT Bayan Resources Tbk (BYAN), Dato Low Tuck Kwong menambah kepemilikan saham pada perusahaan batubara ini. Pada periode Juni-Juli, salah satu taipan terkaya Indonesia ini getol mengakumulasi saham Bayan Resources. Pada akhir Mei 2018, Low Tuck memiliki 51,61% saham Bayan. Low Tuck merupakan pemegang saham pengendali dan utama Bayan Resouces. Berdasarkan keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia, Jumat (3/8), kepemilikan Low Tuck mencapai 51,75%. Dalam dua bulan, kepemilikan saham Low Tuck bertambah 4,78 juta saham BYAN.
Sekadar informasi, harga saham BYAN terus melaju sejak libur panjang Lebaran Juni lalu. Sejak awal tahun hingga 8 Juni, saham BYAN diperdagangkan di harga rata-rata Rp 10.169 per saham. Hari ini, harga saham BYAN ditutup pada Rp 19.400 per saham, atau naik 83,02% sejak penutupan perdagangan sebelum Lebaran (8/6) di harga Rp 10.600 per saham. Dalam dua bulan, pemilik BYAN ini melaporkan transaksi dalam delapan keterbukaan informasi. Pada 7 Juni, Low Tuck membeli 677.900 saham BYAN di harga Rp 11.224,95 per saham. Pada periode 21-28 Juni, pembelian 170.600 saham dilakukan dengan harga rata-rata Rp 12.143,89 per saham. Pembelian selanjutnya adalah pada 28 Juni yakni 3,69 juta saham di harga Rp 14.000 per saham.