KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga saham PT Bank BRISyariah Tbk (BRIS) menyentuh rekor tertinggi pada Rabu (14/10) setelah anak usaha PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) ini diputuskan menjadi surviving entity merger bank syariah BUMN. Harga saham BRIS kemarin mentok di auto rejection atas dengan kenaikan 24,89% ke Rp 1.405 sekaligus merupakan harga tertinggi sejak BRIS mencatatkan saham di Bursa Efek Indonesia pada 9 Mei 2018. Lonjakan kenaikan harga saham BRISyariah terutama tampak pada pekan ini. Dalam tiga hari perdagangan hingga kemarin, harga saham BRIS sudah melesat 64,33%. Bahkan secara year to date alias sejak awal tahun, harga saham BRIS sudah melesat 325,76%.
Harga saham BRISyariah (BRIS) mencapai rekor tertinggi gara-gara merger bank syariah
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga saham PT Bank BRISyariah Tbk (BRIS) menyentuh rekor tertinggi pada Rabu (14/10) setelah anak usaha PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) ini diputuskan menjadi surviving entity merger bank syariah BUMN. Harga saham BRIS kemarin mentok di auto rejection atas dengan kenaikan 24,89% ke Rp 1.405 sekaligus merupakan harga tertinggi sejak BRIS mencatatkan saham di Bursa Efek Indonesia pada 9 Mei 2018. Lonjakan kenaikan harga saham BRISyariah terutama tampak pada pekan ini. Dalam tiga hari perdagangan hingga kemarin, harga saham BRIS sudah melesat 64,33%. Bahkan secara year to date alias sejak awal tahun, harga saham BRIS sudah melesat 325,76%.