KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga saham PT Dewata Freightinternational Tbk (DEAL) melonjak pada perdagangan hari perdana, Jumat (9/11). Harga saham emiten baru ini naik 69,33% ke level Rp 264 per saham dari harga initial public offering (IPO) yang sebesar Rp 150 per saham. DEAL menjadi emiten ke-50 yang tercatat di Bursa Efek Indonesia tahun ini. Perusahaan jasa pengurusan transportasi ini menawarkan 300 juta saham biasa atau sebesar 26,79% dari modal ditempatkan dan disetor penuh setelah penawaran umum. Dengan harga penawaran Rp 150 per saham, DEAL meraup dana segara Rp 45 miliar. Selain menerbitkan saham baru, DEAL juga menerbitkan waran seri I sebanyak-banyaknya 7,32% dari modal ditempatkan dan disetor penuh dengan harga pelaksanaan Rp 187. Lewat penerbitan waran ini, Dewata akan meraih dana Rp 11,22 miliar.
Harga saham Dewata Freightinternational (DEAL) melambung 69% di hari pertama
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga saham PT Dewata Freightinternational Tbk (DEAL) melonjak pada perdagangan hari perdana, Jumat (9/11). Harga saham emiten baru ini naik 69,33% ke level Rp 264 per saham dari harga initial public offering (IPO) yang sebesar Rp 150 per saham. DEAL menjadi emiten ke-50 yang tercatat di Bursa Efek Indonesia tahun ini. Perusahaan jasa pengurusan transportasi ini menawarkan 300 juta saham biasa atau sebesar 26,79% dari modal ditempatkan dan disetor penuh setelah penawaran umum. Dengan harga penawaran Rp 150 per saham, DEAL meraup dana segara Rp 45 miliar. Selain menerbitkan saham baru, DEAL juga menerbitkan waran seri I sebanyak-banyaknya 7,32% dari modal ditempatkan dan disetor penuh dengan harga pelaksanaan Rp 187. Lewat penerbitan waran ini, Dewata akan meraih dana Rp 11,22 miliar.