KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejak awal tahun, saham PT Indofarma Tbk (INAF) naik 279,31% sejak awal tahun atau year to date (ytd) menjadi Rp 3.300 dan PT Argo Pantes Tbk (ARGO) naik 103,64%. Pendapatan INAF naik 21,28% yoy menjadi Rp 447,3 miliar. Tapi di tengah kenaikan pendapatan tersebut Indofarma masih mengalami kerugian Rp 4,66 miliar. Sebagai catatan, kerugian bersih INAF sebenarnya berkurang bila dibanding kerugian semester I-2019 yang mencapai Rp 24,36 miliar. Di tengah penurunan laba bersih, Direktur Keuangan dan SDM Indofarma Herry Triyatno mengatakan, INAF masih akan melakukan ekspansi sesuai dengan yang disampaikan pada saat paparan publik 27 Juli 2020 dan 29 Juli 2020 lalu. "Masih konsentrasi untuk membesarkan alat kesehatan dan value chain bisnis holding farmasi. Tidak ada yang baru," jelas Herry kepada Kontan.co.id, Kamis (13/8).
Harga saham naik lebih dari 100%, ini rencana Indofarma (INAF) dan Argo Pantes (ARGO)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejak awal tahun, saham PT Indofarma Tbk (INAF) naik 279,31% sejak awal tahun atau year to date (ytd) menjadi Rp 3.300 dan PT Argo Pantes Tbk (ARGO) naik 103,64%. Pendapatan INAF naik 21,28% yoy menjadi Rp 447,3 miliar. Tapi di tengah kenaikan pendapatan tersebut Indofarma masih mengalami kerugian Rp 4,66 miliar. Sebagai catatan, kerugian bersih INAF sebenarnya berkurang bila dibanding kerugian semester I-2019 yang mencapai Rp 24,36 miliar. Di tengah penurunan laba bersih, Direktur Keuangan dan SDM Indofarma Herry Triyatno mengatakan, INAF masih akan melakukan ekspansi sesuai dengan yang disampaikan pada saat paparan publik 27 Juli 2020 dan 29 Juli 2020 lalu. "Masih konsentrasi untuk membesarkan alat kesehatan dan value chain bisnis holding farmasi. Tidak ada yang baru," jelas Herry kepada Kontan.co.id, Kamis (13/8).